Blog Contoh Majas

25+ Contoh Majas Metonimia dan Pengertiannya Lengkap

Contoh Majas Metonimia - Metonimia adalah salah satu bagian dari majas perbandingan. Majas metonimia acap kali kita pelajari dalam pelajaran Bahasa Indonesia di sekolah. Berdasarkan penggunaannya, jenis majas satu ini sering dipakai dalam banyak karya sastra. Ia digunakan sebagai pelengkap gaya bahasa dalam penulisan seperti novel, cerpen, atau puisi. Pada artikel kali ini, kita akan membahas mengenai pengertian dan contoh majas metonimia. Bagi Anda yang belum begitu paham dengan jenis majas satu ini, tak ada salahnya untuk membaca pembahasan berikut.

Pengertian dan Contoh Majas Metonimia

Dirunut dari asal bahasa, metonimia berasal dari kata meto dan anoma. Kata tersebut dalam bahasa Yunani kuno berarti perubahan nama (meto=perubahan dan anoma=nama). Adapun berdasarkan istilah, pengertian majas metonimia dapat diartikan sebagai suatu gaya bahasa yang digunakan untuk menyebutkan suatu kata dengan kata lainnya yang memiliki hubungan erat. Mudahnya, majas metonimia adalah majas yang menggunakan merk atau nama khusus suatu benda sebagai pengganti nama benda lain yang lebih umum.

Contoh Majas Metonimia

Contoh majas metonimia dapat dengan mudah kita temukan. Bukan hanya dalam puisi, novel, cerpen, atau karya sastra lainnya, dalam percakapan di kehidupan sehari-hari kita pun biasa menggunakan majas satu ini.

Contoh sederhananya adalah ketika Anda disuruh membeli pompa air. Banyak orang menyebut pompa air dengan sebutan Sanyo. Padahal kata Sanyo sendiri merujuk pada salah satu merk pompa air.

Contoh Majas Metonimia

Selain contoh di atas, ada beberapa contoh majas metonimia dalam kalimat kita sehari-hari. Contoh-contoh berikut mungkin bisa membantu Anda untuk lebih memahami apa sebenarnya pengertian majas metonimia itu.
  1. [Obat Anti Nyamuk] Hit Elektrik berhasil mengusir nyamuk nakal di kosan kami.
  2. [Shampoo] Pantene membuat rambut berkilau sepanjang hari.
  3. [Kungfu] Rudi sedang berlatih Shaolin di halaman belakang rumah.
  4. [Angkutan Bis] Ayah ke Jakarta pagi ini dengan menumpangi Damri.
  5. [Rokok] Baginya lebih baik tak makan daripada kehilangan Djarum Supernya.
  6. [Sepeda Motor] Ken masih belum selesai mencuci Honda Beatnya.
  7. [Sepatu] Adidas inilah yang selalu setia menemaniku saat pergi kemana pun.
  8. [Reporter] Rani bekerja sebagai pemburu berita di TV swasta.
  9. [Air Minum] Musdalifah membawakan 8 gelas Aqua untuk para tamunya.
  10. [Beras] Rojo lele harganya semakin naik, padahal upah minimum buruh tak pernah naik.
  11. [Pesawat Terbang] Dengan Garuda, perjalanan ke Batam menjadi lebih cepat.
  12. [Media Sosial] Semua orang kini bisa menjadi terkenal dengan Instagram.
  13. [Lipstik] Berkat Lip Ice bibirnya menjadi semakin merah.
  14. [Beasiswa] Untuk melanjutkan studi, Ia hanya dibiayai oleh LPDP.
  15. [Wartawan] Kita semua tau tentang segalanya berkat jerih payah para kuli tinta.
  16. [Pewarna Rambut] Warna rambutnya menjadi hijau karena Salsa.
  17. [Pasta Gigi] Sebelum tidur Sugimin rajin membersihkan giginya dengan Ciptadent.
  18. [Obat Kutu] Dengan Peditox Kutu di rambut Jumini musnah dibasmi.
  19. [Racun Nyamuk] Menggunakan baygon, Nyamuk di rumah kami dibasmi dengan cepat.
  20. [Buku] Dimas membeli satu pak Sidu untuk tahun ajaran baru ini.
  21. [Pom Bensin] Kemarin warga mengantri di Pertamina akibat adanya isu kenaikan BBM.
  22. [Kopi] Segelas Torabika membuat pagi ini menjadi cerah.
  23. [Game] Karena COC Ardi menjadi malas belajar.
  24. [Handphone] Android selalu di tangannya, sekalipun ia sedang buang air besar.
  25. [Rokok] Dua bungkus Gudang Garam dihabiskannya setiap hari.

Nah, demikianlah pembahasan kali ini mengenai pengertian dan contoh majas metonimia. Ada yang masih belum paham? Saya yakin tentu tidak ada. Tapi jika ada, silakan sampaikan pertanyaan Anda melalui kolom komentar.

Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk melanjutkan bacaan Anda pada artikel kami selanjutnya mengenai contoh majas metafora. Baca juga rangkuman kami tentang Macam Macam Majas.

0 Response to "25+ Contoh Majas Metonimia dan Pengertiannya Lengkap"